Posted by: pkab | 28 February 2009

Manajemen Inovasi dan Penciptaan Nilai


Buku MANAJEMEN INOVASI DAN PENCIPTAAN NILAI
(Innovate We Can! How to Create Value through Innovation in Your Organization and Society)

Penulis: Avanti Fontana*
Penerbit: Gramedia Widiasarana Indonesia, 2009

*Avanti Fontana, pengajar/fasilitator dan periset bidang Strategi, Manajemen dan Inovasi pada Universitas Indonesia;
Coach dan Fasilitator untuk Manajemen Inovasi dan Inovasi Manajemen.

Innovate We Can!

Innovate We Can!

Buku dalam Bahasa Indonesia
Penerbit: Gramedia Widiasarana Indonesia, 2009
Tebal: 344 halaman
Ukuran Buku: 16,5 x 23 cm
ISBN: 978-979-02-5671-2
Harga: Rp90.000,-

PENDAHULUAN

“Perkuat fondasi kewirausahaan dan inovasi dunia mulai dari basis individu, organisasi, dan masyarakat di setiap Negara bangsa. Kita mengetahui bahwa sistem telah merespons dengan krisis, pemanasan global, pergeseran kekuatan ekonomi, dan lainnya. Aturan main kehidupan sosial ekonomi pun berubah dan bergeser karenanya dan seharusnya, sebagai konsekuensi logis. Respons setiap individu, organisasi, dan masyarakat berbeda intensitas dan kedalamannya. Inisiatif-inisiatif baru lahir seperti kreativitas sosial, open-source innovation, diseminasi ide secara bebas, semangat komunitas…”

“Dunia sekarang pada saat yang sama dengan munculnya banyak perubahan, pergeseran, krisis di mana-mana, melahirkan pula oasis-oasis katarsis di mana-mana; hasil refleksi atas tragedi di mana-mana. Inisiatif-inisiatif komunitas untuk kebaikan dunia bersama bermunculan, mulai dari ceruk-ceruk geografi lokal. Isu dan tuntutan etis dan etika serta tanggung jawab sosial (individu, organisasi, pemerintah) mengemuka dengan intensitas yang lebih tinggi daripada biasanya.”

”Tren inovasi dan perekonomian dewasa ini dan di masa mendatang ditandai dengan kebutuhan untuk berkolaborasi yang lebih tinggi daripada yang biasanya, paradigma kompetisi (akan) bergeser ke paradigma kolaborasi, paradigma berwirausaha akan semakin kaya dengan pemahaman bahwa tindakan wirausaha bukan semata-mata ditentukan oleh keberadaan peluang di luar sana yang hanya berhasil ditemukan oleh sekelompok orang yang disebut sebagai entrepreneur, melainkan juga ditentukan, by nature, oleh kreativitas individu-individu baik yang ada di dalam organisasi maupun yang berada di luar organisasi.”

DAFTAR ISI:

DAFTAR TABEL, DAFTAR BAGAN

TESTIMONI PEMBACA

PRAKATA

KATA SAMBUTAN

KATA PENGANTAR

PENDAHULUAN

BAB 1. … Menciptakan Nilai

BAB 2. … Memilih Tipe Inovator

BAB 3. … Mendorong Inovasi

BAB 4. … Membuahkan Keunggulan

BAB 5: … Menunjukkan dan Menyegarkan Arah Inovasi Bisnis

BAB 6: … Mengelola Inovasi

BAB 7: … Menerapkan N=1 dan R=G

BAB 8: … Memetakan Inovasi

BAB 9: … Memasyarakatkan Kreasi Nilai

BAB 10: … Memfasilitasi Inovasi

BAB 11: … Menyambut Perekonomian Kreatif: Kreativitas Sosial untuk Inovasi

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN A, B, C, D

TENTANG PENULIS

CATATAN AKHIR

Pembaca ingin memesan awal, silakan memesan buku sebelum 15 Maret 2009 dengan cara mengirim permintaan via email buku[at]avantifontana.com. Info lebih lanjut tentang buku, silakan kontak penulis. Terima kasih atas perhatian Pembaca.


Responses

  1. “Buku Manajemen Inovasi sendiri merupakan sebuah inovasi dan menjadi penting untuk dipelajari agar tiap individu, institusi bahkan Negara bisa mengetahui cara untuk memenangkan atau paling tidak bertahan dalam persaingan yang semakin menggila (hypercompetition) di era Creative Economy. Envision atau visi bersama yang hendak dicapai perlu dipetakan dan dipahami oleh seluruh lapisan, sehingga masing-masing bagian dapat mengerti tanggung jawab dan tugas yang menjadi bagiannya dan dapat bersinergi dengan bagian lainnya. Buku yang bagus untuk menjembatani antara pihak manajemen dan orang-orang kreatif, memberikan tuntunan cara mengelola inovasi agar dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien. Inovasi memerlukan kolaborasi erat antara orang-orang kreatif (pada umumnya terbiasa berpikir secara divergen, memiliki waktu kerja yang fleksibel, result oriented, dominan otak kanan) dengan pihak manajemen (pada umumnya terbiasa berpikir secara konvergen, waktu kerja yang pasti, process oriented, dominan otak kiri). Peta Konsep memanfaatkan kemampuan otak kiri dan kanan secara sinergis (whole brain thinking) sehingga dapat memberikan gambaran besar tanpa kehilangan detil (big picture without losing detail). Saya menyambut gembira diterbitkannya buku ini dan berharap agar semua kalangan dapat mengambil manfaat dalam mengeksplorasi, memanfaatkan dan mengelola inovasi agar bisa selalu menjadi yang terbaik, tercepat dan termurah dalam menghasilkan produk atau layanan jasa. Selamat menatakelola inovasi!”

    Suryadiputra Liawatimena

  2. Pada kesempatan ini kami ingin mengundang kehadiran Bapak/Ibu/Rekan/Kolega dalam acara:

    Preview Workshop (PW)
    Innovate We Can!
    How to Create Value through Innovation in Your Organization and Society

    TB Gramedia Matraman-Function Room,
    Sabtu 9 Mei 2009
    14-17 WIB

    Identifikasi Rantai Nilai Inovasi Perusahaan Anda! Tingkatkan Keunggulannya.
    Pantau Radar Inovasi Perusahaan Anda! Pilih yang Paling Berdampak.
    Kelola Aplikasi Dua Prinsip Inovasi dan Delapan Prinsip Manajemen Inovasi Perusahaan Anda.
    Kepemimpinan dalam Inovasi adalah Krusial dan Ia perlu Ditunjang oleh Tujuh Faktor Lainnya.
    Kupas Lebih Lanjut dalam Preview Workshop ini.

    Lead-Facilitator: Avanti Fontana, Fasilitator dan Periset bidang Strategi,
    Manajemen dan Inovasi pada Universitas Indonesia; Coach dan Fasilitator untuk Manajemen Inovasi dan Inovasi Manajemen. PW ini akan didukung oleh Fasilitator Partner.

    Pendaftaran via email:
    (Sebutkan Nama, Afiliasi, HP)
    buku@avantifontana.com
    wiwid@grasindo.co.id
    (Kami akan Konfirmasi Kepesertaan Anda via Email/SMS)

    Terima Kasih.
    Avanti Fontana & Tim
    http://www.imedcoaching.com


Leave a comment

Categories